pada dasarnya tujuan akhir pengajaran bahasa ialah agar para siswa terampil berbahasa.terampil berbahasa berarti terampil menyimak, terampil berbicara, terampil membaca, dan terampil menulis.
Mata kuliah ini membahasa kalimat bahasa indonesia dan bagian-bagian yang merupakan pembentukannya. pembentuk kalimat ialah kata, frase, klausa, dan intonasi.
Tata bahasa tradisional mendasarkan analisisnya pada arti. kalimat ditentukan berdasarkan arti sebagai suasana kata-kata yang menyatakan suatu maksud, perasaan, atau buah pikiran. kalimat digolongkan berdasarkan arti pula atas kalimat berita, kalimat tanya, kalimat suruh, kalimat larangan, dan sebagainya.
pergeseran paradigma mengenai bahasa yang dicetuskan oleh para tokoh linguistik fungsional membawa konsekuensi perubahan dalam pengembangan desain pembelajaran bahasa, termasuk pengembangan materi ajar sintaksis.
Sintaksis adalah ilmu tata kalimat yang merupakan bagian dari ilmu bahasa (linguistik). orang yang ingin menguasai hubungan antarkata dalam tuturan (speech), perbedaan sebuah kata atas satuan fonologis, satuan gramatikal, dan satuan ortografis, serta frase yang berbeda dengan kata majemuk perlu memahami dengan baik sintaksis bahasa itu.