Komet Minor sebagai novel keenam dari serial Bumi terbit pada tahun 2019, tak lama setelah Komet–novel sebelum ini–diterbitkan. Seperti yang sudah dijelaskan bahwa Komet Minor merupakan lanjutan dari novel sebelumnya, yakni Komet, tetapi dalam novel ini petualangan Raib, Ali, dan Seli ditemani oleh Batozar. Saat detik-detik terakhir di pesisir pulau gerbang klan Komet Minor, secara diam-…
Si Putih adalah spin-off buku kesembilan dari serial Bumi petualangan dunia paralel karya Tere Liye. Namun, apabila kalian berharap akan berpetualang dan berjelajah bersama tiga sekawan–Raib, Ali, dan Seli–di dalam novel ini, jelas tidak ada karena kehadirannya hanya sebagai cameo. Melalui buku setebal 376 halaman ini pembaca akan diajak berpetualang ke klan baru yang belum pernah ditemukan…
Namanya Ali, 15 tahun, kelas X. Jika saja orangtuanya mengizinkan, seharusnya dia sudah duduk di tingkat akhir ilmu fisika program doktor di universitas ternama. Ali tidak menyukai sekolahnya, guru-gurunya, teman-teman sekelasnya. Semua membosankan baginya. Tapi sejak dia mengetahui ada yang aneh pada diriku dan Seli, teman sekelasnya, hidupnya yang membosankan berubah seru. Aku bisa menghilang…
Novel ini menceritakan kisah Nona teh dan Tuan kopi yang pertemuannya tidak terduga setelah usia 33 tahun.
Hidup dengan kutukan seumur hidup tidaklah mudah. Namun, Tris tidak punya pilihan. Sebagai keturunan sisyphus Tris dikutuk akan selalu gagal sepanjang hidup. Setelah keluar dari dinas keamnaan, Tris memilih menyendiri di Izmiria dan menjadi armchair detective. Sekelompok orang hilang saat berwisata. Detektif Allegra ditugasi untuk melacaknya. Sayangnya, tak ada satu petunjuk pun yang ia dapatka…
“Black Showman dan Pembunuhan di Kota Tak Bernama” merupakan novel misteri karya Keigo Higashino, penulis seri Detektif Galileo yang laris hingga mancanegara. Kisahnya sendiri berpusat pada misteri kematian Kamio Eiichi, seorang mantan guru SMP ditemukan tewas tercekik di halaman rumahnya. Berlatar di sebuah kota kecil dengan menggunakan setting waktu ketika terjadinya pandemi Covid-19, …
Konspirasi, merupakan judul buku kumpulan Certalik (cerita tiga babak bertabur konflik) yang diambil dari cerpen Gol A Gong sebagai cerita pembuka. Buku ini memuat 34 judul Certalik yang masing-masing ceritanya mengangkat persoalan berbeda, dengan tema yang juga berbeda, dan dikisahkan dengan cara atau gaya bercerita yang berbeda satu dengan yang lainnya. Namun, secara keseluruhan cerita-cerita…
Buku ini berisi cerita pendek tentang sejarah pendidikan Muhammadiyah dengan tokoh Hizwa dan Taci yang diambil dari nama Organisasi Otonom Muhammadiyah yakni Hizwa (Hizbul Wathan) dan Taci (Tapak Suci Putra Muhammadiyah).
Novel romance merupakan novel yang menceritakan tentang kisah cinta dan kasih sayang yang terjalin antara tokoh-tokoh di dalamnya. Biasanya, cerita yang dibawakan para lakon dalam novel romantis tersebut lekat atau dekat dengan kehidupan sehari-hari, sehingga wajar bila novel romance sangat diminati banyak pembaca. Novel romance juga sangat disukai oleh kebanyakan masyarakat atau pembaca kar…
Lukacita adalah novel yang ditulis oleh seorang penulis wanita muda yang populer di Indonesia, bernama Valerie Patkar. Lukacita ini merupakan novel kelima yang sebelumnya diterbitkan di wattpad, layaknya karya Valerie yang lain berhasil menarik hati banyak orang hingga resmi dirilis dalam bentuk buku oleh penerbit Bhuana Ilmu Populer. Novel yang sudah dibaca lebih dari 1 juta orang di wattpad i…
Agnieszka mencintai lembah tempatnya tinggal, desanya yang tenang, hutan dan sungai yang berkilau. Tapi Rimba berdiri rimbun di perbatasan, dipenuhi kekuatan jahat yang membayangi hidup penduduk desa. Mereka mengandalkan penyihir yang dijuluki Naga untuk menahan kekuatan Rimba. Tapi ada harga yang harus dibayar. Setiap sepuluh tahun ia akan memilih satu gadis, yang tidak hanya muda tapi juga…
Buku ini menceritakan suatu kejadian atau peristiwa lalu bertutur tentang kisah seseorang, lazim disebut dengan penulisan sejarah atau otobiografi. Namun, dalam buku ini, walau menceritakan seseorang atau katakanlah seorang tokoh (tanpa menyebut nama), bukanlah penulisan sejarah atau otobiografi. Kendati memang mengangkat beberapa peristiwa penting dalam rangkaian tutur cerita tanpa hari dan ta…
Di Cannery Row, California, Mack dan teman-temannya dianggap sebagai sampah masyarakat. Hanya Doc-seorang ahli maritim-yang selalu memperlakukan mereka dengan baik sehingga Mack ingin sekali membalas budi. Namun, ketika niat baik Mack malah berujung bencana bagi Doc, masihkah, Doc bersikap sama seperti sebelumnya? Dengan premis sederhana, Cannery Row menyajikan kisah memukau tentang kemanusi…
Cinta tak harus memiliki. Manusia bisa berencana, tetapi Allah jua yang menentukan. Sekeras apa pun usaha, jika belum jodoh, pasti takkan bersamaSekuat apa pun niat, takdir tetap tak bisa dipaksakan, apalagi diubah Dalam setiap kisah dua insan yang saling mencinta, pasti ada rintangan terjal untuk mencapai kebahagiaan seutuhnya. Begitu juga dengan apa yang dialami Devi dan Dendi. Na…
Menjadi orang gendut tak semudah yang kabayangkan, Selalu saja ada masalah. Dari mulai masalah baja, makanan, hinaan, sampai ke masalah cinta. Siapa sangka, Dion pacarku tiba-tiba saja memutuskan untah menikah dengan bos besar yang seorang janda? Dia melemparkanku pada kesedihan. Namun, ternyata tak semua keapesan itu menimpa, kadang Tuhanmenghibur dengan cara yang tak biasa. Pak Syakir a…
Abimanyu harus menikahi gendis yang masih belia sebagai tanggung jawab atas kecelakaan yang menewaskan orang tua gadis itu. Abimanyu berjanji akan menjadi suami pengganti bapak dan mengantarkan gendis menuju kesuksesan. Di sisi lain, reza, seorang chef sekaligus guru memasak gendis ikut andil mewujudkan keinginan itu dan tercetuslah perjanjian di antara mereka. Abimanyu yang telanjur jatuh ha…
Sebuah cerita kehidupan rumah tangga yang dibangun di atas kebohongan, tanpa cinta, kasih sayang dan hanya ada kebencian. Sebuah cerita tentang kesombongan sebuah keluarga, berharap pujian dan hidup sejahtera. tanpa usaha. Sebuah cerita tentang kesungguhan dan ketulusan cinta. Yakin pada janji Tuhan, selalu ada pelangi setelah hujan melanda. Cerita kehidupan Agam suhendar dan Azila Khairunis…
Kecelakaan kapal Ferry Ambarawa milik militer, membawa kedukaan pada Allea. Altar, suaminya lenyap ditelan ombak lautan. Allea kehilangan di saat mereka baru saja dipersatukan dalam ikatan halal. Namun, ratusan hari tak menyurutkan kesetiaannya untuk menunggu bersama senja. Di saat hatinya mulai menerima dan mengikhlaskan kepergian sang suami, Rendy-sepupu Altar-justru hadir memberi impian p…
Sejak remaja hingga menjadi wanita dewasa, Chiara berteman dengan banyak laki-laki. Ada yang jadi teman biasa, ada yang akhirnya jadi sahabat, dan ada beberapa yang berhasil memikat hatinya. Apakah Angga, yang bertemu saat acara pameran? Atau Riza, sang vokalis band yang romantis? Ataukah Samsul, anak Teknik yang pandai mengaji? "Laki-Laki Ke-42" berkisah tentang Chiara yang akhirnya bertemu…
"Setelah hari-hari yang sedih berlalu. Bulan-bulan pahit memulihkan diriku. Aku menyadari satu hal; yang bukan untukku, sekeras apa pun kupaksakan, tetap saja tak akan menjadi milikku. Yang kuperjuangkan sekuat usahaku, jika kau tak memperjuangkanku sepenuh hatimu, tetap saja kita akan berlalu. Hidup terlalu pendek untuk dihabiskan dengan kesedihan berkepanjangan. Aku belajar menerima diri; …
Pada sebuah garis waktu yang merangkak maju, akan ada saatnya bertemu dengan satu orang yang mengubah hidupmu untuk selamanya. Pada sebuah garis waktu yang merangkak maju, akan ada saatnya kau terluka dan kehilangan pegangan. Pada sebuah garis waktu yang merangkak maju, akan ada ssaatnya kau ingin melompat mundur pada titik-titik kenangan tertentu. Maka, ikhlaskan saja kalau begitu. Karena seun…
Arumdalu adalah nama tambahan bagi Raden Ayu Danti. Arumdalu, nama Jawa untuk bunga sedap malam, menjadi nama yang melekatinya lantaran kesukaannya menyuntingkan bunga itu di rambutnya. Pada awal meletusnya Perang Jawa, awal 1825, hampir semua orang Salatiga, terutama kaum lelakinya, mengenal Danti Arumdalu. Orang-orang selalu menghubungkannya dengan kehidupan malam. Arumdalu dikasak-kusukka…
Generations of readers young and old, male and female, have fallen in love with the March sisters of Louisa May Alcott
Ah, manusia. Belum mati, tapi-berani-beraninya datang ke Valhalla! Mau kembali ke Midgard dengan memanjat Yggdrasil, kau bilang? Silakan saja kalau mau disembur naga! Tunggu, sepertinya aku lupa memperkenalkan diri. Magnus Chase, siap mendampingimu berkeliling. Sayangnya, ini bukan ceritaku. Kini, saatnya teman-temanku bersinar. Tenang saja, kisah mereka semuanya berupa misi mengancam nyawa,…
Kau pikir hidupku kembali tenang setelah berhasil mencegah perang besar antardewa? Tentu saja tidak. Aku terus dihantui mimpi tentang Grover, sahabat satirku yang sepertinya hendak dinikahi paksa oleh Cyclops jahat Lalu, aku membakar gimnasium sekolah tanpa sengaja-salah para raksasa! Perkemahan Blasteran bahkan menghadapi serand dari banteng-banteng yang suka bikin gosong orang, Nah, kab…
Aku tidak menyukal para Pemburu Artemis. Mereka angkuh, galak, dan benci lelaki. Lebih tidak suka lagi karena mereka berhasil merekrut Blanca di Angelo, blasteran baru. Dia sangat egois karena tega meninggalkan adiknya, Nico, sendirian. tentang aku apa Ya, tahu ya, isi hati para gadis? alasan utama aku kesal adalah karena Annabeth sepertinya tertarik untuk ber-ah, membahasnya pun aku malas. …
Sebuah pengalaman membaca yang sangat mempesona dan mengsyikkan, berkesan di dalam relung hati: keranjingan, renimbulkan ekstase, dan menghibur dalam arti kata ya sesungguhnya. Halaman demi halaman buku ini berlapah dengan kecerdasan dan kejenakaan, humor gila-gaan, dan arus kepedihan yang mendalam." Georg Saunders, pengarang Pastoralia dan Civil War in Bad Decline "Sebuah buku luar biasa, j…
Ombak menguba Mengrijan Seperti karya-karya ta Sembiring lainnya, Reuni Tsunami juga mencoba menangkap realitas yang terjadi di tanah airnya, Indonesia meski penulis saat itu menetap di Roosendaal-Belanda. Jalinan cerita yang ditampilkannya hendak menangkap kegelisahan, kekalutan, kesedihan, bahkan keculasan yang terjadi ketika bencana tsunami melanda sebagian besar wilayah Aceh dan Sumatra …
Di antara kehidupan dan kematian terdapat sebuah perpustakaan yang jumlah bukunya tak terhingga Tiap-tiap buku menyediakan satu kesempatan untuk mencoba kehidupan lain yang bisa dijalani sehingga kau bisa melihat apa yang terjadi kalau kau mengambil keputusan-keputusan berbeda... Akankah kau melakukan pa pun secara berbeda jika kau mendapat kesempatan untuk membatalkan penyesalan-penyesalanmu? …
Menuntut, mengamalkan, dan mengajarkan ilmu yang dimiliki adalah sebuah kebahagiaan bagi Ridho. la bertekad untuk selalu menjadi pengabdi bagi para pencari ilmu dengan membuka pesantren di tanah kelahirannya, Way Meranti. Namun dengan semakin bertambahnya santri di pesantren tersebut, muncul banyak permintaan untuk membuka pesantren putri agar anak-anak perempuan pun dapat menimba ilmu di sana.…
Pada sebuah garis waktu yang merangkak maju, akan ada saatnya kau bertemu dengan satu orang yang mengubah hidupmu untuk selamanya. Pada sebuah garis waktu yang merangkak maju, akan ada saatnya kau terluka dan kehilangan pegangan. Pada sebuah garis waktu yang merangkak maju, akan ada saatnya kau ingin melompat mundur pada titik-titik kenangan tertentu. Maka, ikhlaskan saja kalau begitu.…
"Apa maksudmu, dibunuh?" tanya Lucien, lugu. "Kau siapa? Dan ini di mana?" la menunjuk lemah ke laut yang berpendar, kubah-kubah perak katedral, dan lapangan yang hiruk-pikuk. "Kau memang sinting," ujar Arianna puas. "Bagaimana kau bisa berada di Bellezza pada Giornata Vietata, hari terlarang dalam satu tahun bagi semua orang kecuali pribumi, dan tidak tahu di mana dirimu?
Suatu pagi Sherlock Holmes menerima pesan dalam bentuk kode yang menginformasikan ancaman pembunuhan terhadap John Douglas di Manor House. Sayangnya Sherlock Holmes terlambat. Pada saat ia berhasil memecahkan kode itu, sudah terjadi pembunuhan terhadap John Douglas. Holmes dan Watson kemudian pergi ke Sherlock lokasi kejadian di Sussex untuk menyelidiki pembunuhan tersebut. Penyelidikan mer…
Di Negeri di ujung Tanduk kehidupan semakin rusak, bukan karena orang jahat semakin banyak, tapi semakin banyak orang yang memilik tidak peduli lagi Di Negeri di Ljung Tanduk para penipu menjadi pemimpin, para pengkhianat menjadi pujaan, bukan karena tidak ada lagi yang memiliki teladan, tapi mereka memutuskan menutup mata dan memilih hidup bahagia sendirian Tapi di Negeri di Lejung Tanduk se…
Rindu Dendam adalah kolaborasi novel grafis dan puisi yang terinspirasi dari kana J.E.Tatengkeng, Karya kolaborasi ini membawa kita ke pengalaman visual yang puitis dalam memaknai dua rasa yang kerap hadir di hidup manusia. rindu dan dendam. Dua rasa yang memiliki pengaruh hebat bagi siapa pun yang sedang mengalaminya. Rindu yang bisa membuat siapa pun mengejar mimpi an cintanya. Dendam yang bi…
Gadis kecil itu bermain piano di antara tumpukan mayat. Rambutnya hitam panjang. Matanya gelap dan mengilatkan cahaya rembulan. Jika kau menatap matanya, kau pasti tahu nyawamu akan terancam. Gadis kecil itu akan memainkan piano. Sebuah lantunan terkutuk akan membuatmu terjebak dalam kematian. Kau akan berjalan masuk ke ruang musik tua. Hanya untuk menemukan gadis berpakaian merah menunggumu di…
"Ini adalah cerita tentang Aria Syadiran, Tentang masa remaja yang seringkali membingungkan, nggak menentu, nggak sreg, namun 'gila' fun-nya, serta penuh haru sedihnya. Rasa pertama akan cinta pertama, rasa pertama akan benci dan kangen yang -anehnya-datang bersamaan dan terasa saling bertubrukan. Serta rasa penasaran dalam menentukan: ""Apakah dia sahabat saya, atau lebih dari itu?"" dan…
Jessica Taylor dan Lucy Baldor benar-benar bertolak belakang. Mungkin itu sebabnya mereka bersahabat. Jessica hanyalah single-mother yang berusaha melalui usia empat puluhan dengan pelembap dan sedikit maskara, sementara Lucy adalah produser TV yang memiliki janji tetap dengan dokter kulit untuk suntik botoks rutin. Tak hanya itu, Lucy punya cara lain untuk menghadapi penuaan. Jess benar-ben…
Topeng jero ketut Dan ketika topeng itu sudah dapat dilihatnya, Pance terkejut. Mata topeng itu seakan memandang tajam ke dalam matanya sendiri, kumis topeng itu terasa tajam bagaikan rumput alang-alang yang melintang di wajah Jero Ketut. Taring topeng itu seakan hendak menggigit dan menghancurkan tubuhnya.
Cinta adalah sebuah anugerah. Tetapi bagaimana, jika cinta itulah yang menjadi awal dari sebuah takdir yang penuh penyesalan? Apakah tetap akan menjadi sebuah anugerah, sekalipun itu disebut cinta terlarang? Sekalipun itu adalah kesalahan dan dosa besar? Kata orang, cinta tak pernah salah bersemayam, tetapi bagaimana, jika cinta itu hadir untuk seseorang yang tak seharusnya dicintai? Bersemayam…
"Kane McDermott detektif yang selalu mempertahankan ketajamannya dalam pekerjaan. Tak satu hal pun dapat mengganggu pekerjaan dan prinsip yang dianutnya. Begitu juga ketika ia ditugaskan menyelidiki sekolah etiket yang diduga merupakan kedok jaringan prostitusi. Dan itu berarti menyelidiki pemiliknya, wanita muda yang sangat memesona dan cerdas bernama Kayla Luck. Kane mati-matian berusaha men…
Toby Walsgrove dilahirkan dalam kondisi tak bisa bergerak, tak bisa bicara, tak punya keluarga, dan seumur hidup tinggal di biara Karmelit di London. Namun keberuntungannya berubah ketika Shipley, kucingnya, mulai berbicara padanya. Shipley mengatakan bahwa mereka harus pergi ke Langjoskull, kota pengasingan yang tersembunyi jauh di bawah permukaan Islandia karena Toby bukan anak laki-laki bias…
Kelembutannya tetap terasa selamanya tanpa harus ia bicara meminta dianggap ada. Tak ada satu katapun yang ia anggap rahasia, atau tersembunyi dari kasat mata anak anaknya. Kalaupun ada sebuah rahasia, itu bukan ketidakjujuran sebenarnya. Karena ia selalu tak ingin laranya tampak dan tangisnya pecah terdengar. Sesungguhnya ia penjaga hati anak-anaknya dengan kesucian cinta dan kemuliaan hati…
Andrea Hirata adalah novelis Indonesia. la lulus cum laude dari program master, Jurusan Economic Science, Sheffield Hallam University, United Kingdom. Tahun 2010 Andrea mendapat beasiswa untuk belajar sastra di IWP (International Writing Program), University of lowa, Amerika Serikat. Andrea telah menulis enam novel fenomenal yang seluruhnya mencapai National Bestseller internasional di bawah…
Seorang Gadis. Dua lelaki bersaudara. Kepada siapa ia akan melabuhkan hatinya? Hari-hari untuk bermalas-malasan bagi Isabel (Belly), telah usai. Musim panas panjang yang hangat di rumah pantai sahabat keluarganya, telah berakhir. Musim panas kali ini, menjadi musim panas yang berbeda. Conrad, lelaki impian seumur hidup Belly, yang kepadanya. hatinya selalu tergetar, tidaklah mudah direngk…
Di negeri para bedebah, kisah fiksi kalah seru dibanding kisah nyata. Di negeri para bedebah, musang berbulu domba berkeliaran di halaman rumah. Tetapi setidaknya, kawan, di negeri para bedebah, petarung sejati tidak akan pernah berkhianat.
Ketika bumi mulai kehilangan batas-batas geografisnya, begitupula cinta yang tak kan terhalang oleh ruang dan waktu. Seandainya jarak bisa dilipat, aku akan melipatnya agar diriku senantiasa berada di dekatmu. Karena jarak yang membentang mengajarkan aku arti dari sebuah kerinduan. Menyuruhku berdiri diatas kesetiaan. Dan karena itu pula dapat kutemukan mozaik kehidupan. Selama kita ma…
Sebuah karya yang terinspirasi dari kisah nyata, tentang perjuangan seorang anak dalam meraih impiannya. Karya ini dilatarbelakangi dari berbagai kisah hidup yang dialami lansung penulis. Memoar tentang asa penulis dalam menapaki perjalan hidupnya yang penuh dengan suka dan duka. Pengorbanan orang tuanya terus memotivasi sang anak untuk semakin membuatnya menjadi anak yang sibuk meraih cita-cit…
Fatimatuz-Zahra dan Ali bin Abi Thalib. Siapa sich yang tidak kenal dengan 2 tokoh dalam Islam ini? kisah cinta mereka yang sungguh indah. Berteman sejak kecil hingga saling menyukai. Mencintai dalam diam. Bahkan setan pun tidak tau kalau mereka saling mencintai. Hingga pada akhirnya setelah dewasa Rasulullah menolak semua lamaran sahabatnya dengan segala kelebihan. Lalu menerima lamaran Ali bi…
"Mengapa kau menari di sini?” tanya Kevin lantang. “Bukankah kau bisa menari di panggung dan dapat uang lebih banyak?” “Aku tidak butuh uang. Aku hanya suka menari. Menari, menari, dan menunggu.” Keputusan sang ayah untuk pindah ke New York membawa angin segar dalam kehidupan Kevin Huston. Di kota yang sibuk itu, dia bisa melupakan kenangan buruk akan ibunya dan bisa memulai hid…