Text
Penampakan setan sepanjang sejarah
Iblis atau setan adalah makhluk yang ditakdirkan untuk hidup dalam waktu yang sangat panjang. Ia mengisi kehidupannya dengan kerusakan, pembangkangan, serta kemaksiatan terhadap Tuhan Pencipta alam. Pada rentang hidupnya yang panjang itu, ia berkali-kali menjelma dalam bentuk yang berbeda-beda pada berbagai masa sampai munculnya Dajjal, temannya dari golongan manusia yang disangka oleh sebagian orang sebagai iblis juga. Tujuan utama iblis adalah menyesatkan dan mencelakakan manusia. Sebab, ia memiliki keyakinan bahwa ia dikeluarkan dari surga karena keberadaan Nabi Adam as., bukan karena ulahnya sendiri yang tidak taat karena diperintah untuk bersujud kepada Nabi Adam as.
Buku ini mengungkap sepak terjang Iblis di bumi dan pengaruh-pengaruh yang ia tanamkan di tengah peradaban manusia. Selamat membaca!
Selling Point:
- Buku ini membahas sepak terjang setan atau iblis di muka bumi dan bagaimana cara mereka mempengaruhi umat manusia
- Buku ini bertujuan agar manusia lebih berhati-hati lagi untuk hidup di dunia agar tidak termakan godaan setan
Penampakan Setan Sepanjang Sejarah adalah buku yang membahas tentang sejarah penampakan setan di berbagai belahan dunia. Buku ini dimulai dengan membahas tentang kepercayaan tentang setan di zaman kuno dan kemudian berlanjut hingga ke zaman modern.
Pesan Moral:
Buku ini tidak memberikan pesan moral yang spesifik, tetapi memberikan informasi tentang sejarah dan kepercayaan tentang setan.
Tidak tersedia versi lain