Text
Persamaan differensial biasa dan aplikasinya
Ada terdapat banyak masalah yang berkaitan dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang disajikan dalam bentuk model matematika yang untuk memecahkannya diperlukan penguasaan yang baik terhadap matematika terapan khususnya pengetahuan dasar bagaimana cara mencari solusi suatu model matematika tersebut. Oleh karena itu penguasaan terhadap matematika terapan semakin dibutuhkan.
Buku ini dibuat sebagai bahan ajar dalam pembelajaran mata kuliah Persamaan Differensial Biasa yang sudah disesuaikan dengan kondisi dan juga silabus mata kuliah Persamaan Differensial Biasa di Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Qomaruddin sehingga bisa memudahkan mahasiswa dalam memahami mata kuliah Persamaan Differensial Biasa lebih dalam. Berdasar dari pengalaman beberapa tahun sebelumnya, masih banyak mahasiswa yang kurang memahami materi dengan maksimal yang terlihat dari nilai beberapa mahasiswa masih banyak yang kurang sehingga perlu adanya bahan ajar yang sesuai dengan kondisi mahasiswa dan silabus yang dibuat.
Secara umum, isi materi dalam buku ini adalah metode-metode dasar untuk menyelesaikan persamaan differensial biasa, jadi akan diberikan beberapa cara menemukan solusi dari PDB yang diberikan dan mampu menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Beberapa materi yang dibahas dalam buku ini dibagi menjadi beberapa bab dengan materi di antaranya adalah Pengantar Persamaan Differensial, Persamaan Differensial Biasa dan Penyelesaiannya, Persamaan Differensial Orde I, Persamaan Differensial Orde II, Operator D, Persamaan Differensial Orde II Homogen, Persamaan Differensial Orde II Tak Homogen, dan Aplikasi Differensial Biasa. Dalam setiap bab memuat uraian materi, contoh, dan juga soal untuk latihan.
Tidak tersedia versi lain