Text
Tips dan trik "menjual diri" : segudang panduan praktis dan efektif untuk menaklukkan interview, melakukan presentasi, dan prospek
Kecerdasan dan skill yang mumpuni bukanlah segalanya dalam proses capaian kesuksesan seseorang di dalam hidupnya. Di luar dua hal tersebut, masih ada satu rahasia kunci lainnya yang harus dimiliki oleh mereka yang ingin sukses: kemampuan "menjual diri". Ya, tanpa memiliki kemampuan menjual diri yang baik, sehebat apa pun Anda, pasti hanya akan terpinggirkan, digilas keadaan, dan akhirnya keinginan untuk berdiri di puncak tertinggi karier yang Anda tekuni hanyalah tinggal impian.
Karena itulah, Anda wajib membaca buku ini! Di dalam buku ini, Anda akan menjumpai beragam tips dan trik praktis yang efektif untuk mendongkrak kemampuan menjual diri Anda tanpa harus merendahkan diri di hadapan atasan, partner kerja, atau bahkan rival politik sekalipun. Mulai dari jenjang pendidikan, bisnis, politik, hingga karier, semua dikupas tuntas di dalam buku ini. Semua tips dan trik yang didedahkan di dalam buku ini siap mengantarkan Anda menuju puncak kesuksesan yang diimpikan.
Tidak tersedia versi lain