Text
Membumikan Pelajaran Akuntansi Sebagai Rumpun Ilmu Pengetahuan Sosial (E-book)
Kehadiran akuntansi sebagai penyedia informasi dan bahan pengambilan keputusan keuangan/perekonomian adalah hal yang tak terbantahkan, baik bagi individu maupun organisasi. Sebagai mata pelajaran, akuntansi mengedepankan karakteristik berfikir matematis dan membiasakan mencatat, berlaku efisien, dan bertanggung jawab dalam setiap aktivitas keuangan dan bisnis. Buku ini dikemas sederhana, diawali dengan mengingatkan pembaca tentang arus utama (mainstream) akuntansi, dan penguatan karakter, pembelajaran akuntansi berkarakter, dan diakhiri dengan melihat kiprah akuntansi dalam rumah besar ekonomi. Sehingga diharapakan buku ini menjadi alternatif literasi cara menikmati akuntansi sebagai tools kegiatan keuangan.
Tidak tersedia versi lain